# EPPS TEST v0.1 Home

 

Edward Personal Preference Schedule (EPPS) TEST

P E D O M A N

Pada test berikut, anda akan membaca sejumlah pernyataan dalam pasangan tentang berbagai hal yang mungkin anda suka lakukan atau tidak suka lakukan (inginkan atau tidak inginkan).

PERHATIKAN CONTOH DI BAWAH INI:
A.Saya suka berbicara tentang diri saya dengan orang lain.
B.Saya suka bekerja untuk suatu tujuan yang telah saya tentukan bagi diri saya.

Yang manakah dari dua pernyataan tersebut lebih menggambarkan diri anda?
Bila anda lebih suka “berbicara tentang diri Anda dengan orang lain ‘daripada’ bekerja untuk suatu tujuan yang telah anda tentukan bagi anda”; maka Anda memilih jawaban:
A. Saya suka berbicara tentang diri saya dengan orang lain.
Tetapi bila anda lebih suka “bekerja untuk suatu tujuan yang telah anda tentukan bagi Anda ‘daripada’ berbicara tentang diri anda dengan orang lain”; maka pada layar, Anda memilih jawaban:
B.Saya suka bekerja untuk suatu tujuan yang telah saya tentukan bagi diri saya.

Mungkin Anda suka kedua-duanya atau tidak suka kedua-duanya. Dalam hal ini Anda tetap diharuskan memilih salah satu pilihan pernyataan.

Disini tidak ada jawaban yang ‘benar’ atau ‘salah’. Buatlah pilihan Anda pada tiap pasangan pernyataan pada setiap soal, jangan ada yang terlewat

 
No Pilihan Pernyataan
1 Saya rasanya ingin menyalahkan orang lain bila keadaannya kurang meng- untungkan bagi saya.
Saya suka mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang setahu saya tak seorangpun akan bisa menjawabnya.
2 Saya suka bersibuk diri dengan aktivitas-aktivitas sosial bersama-sama dengan orang-orang dari lawan jenis saya.
Saya suka memaafkan teman-teman saya yang kadang-kadang mungkin menyakiti hati saya.
3 Saya ingin mengetahui bagaimana pandangan orang-orang besar mengenai berbagai masalah yang menarik perhatian saya.
Saya ingin menjadi seorang ahli yang diakui dalam salah satu pekerjaan, jabatan atau bidang khusus.
4 Saya suka merencanakan dan mengatur detail-detail dari setiap pekerjaan yang harus saya lakukan.
Saya suka mengikuti petunjuk-petunjuk dan melakukan apa yang diharap- kan orang dari diri saya.
5 Saya ingin mengerjakan sesuatu yang berarti.
Saya suka mencium orang yang menarik dari lawan jenis saya.
6 Saya suka menyatakan pada atasan-atasan saya bahwa mereka telah melakukan suatu pekerjaan dengan baik, bila memang demikian halnya, menurut pikiran saya.
Saya ingin menyelesaikan pekerjaan satu-persatu sebelum memulai yang lainnya.
7 Saya suka mengatakan kepada orang lain bagaimana pendapat saya mengenai mereka.
Saya suka makan teratur dan ada waktu-waktu tertentu untuk makan.
8 Saya suka menceritakan cerita-cerita lucu dan lelucon-lelucon waktu pesta.
Saya ingin menulis roman atau sandiwara yang hebat.
9 Saya merasa sedih atas ketidakmampuan saya sendiri untuk menghadapi pelbagai macam keadaan.
Saya suka membaca buku-buku dan sandiwara-sandiwara terutama yang berkisar sekitar soal seks.
10 Saya suka memperdebatkan pendirian saya bila diserang orang lain.
Saya ingin mengalami hal-hal yang baru dan perubahan-perubahan dalam kehidupan saya sehari-hari.
 
 
source code (v0.1) : not yet available

 

EPPS Test v0.1 copyright © 2019-2025 by cahya dsn
×

Warning